- Tajamkan jarum jahit/sulam Anda dengan menggosokkannya pada kertas amplas.
- Untuk membedakan ujung-ujung jarum satu dengan yang lain, oleskan sedikit cat kuku warna-warni pada setiap ujung jarum.
- Jika menjahit atau menyulam bahan plastik, gosokkan bedak talk pada jarum untuk mencegah pelekatan.
- Agar Anda dapat menjahit/menyulam dengan lancar, sekali dua kali tusukkan ujung jarum ke dalam sebatang sabun selagi Anda menjahit.
- Bila Anda menjumpai kesulitan saat menusuk bahan yang tebal, gosokkan (batang) sabun pada bahan tersebut sebelum Anda mulai menjahit/menyulam.
- Anda dapat membuat wadah jahit-menjahit sendiri untuk di bawa dalam perjalanan dengan memasukkan jarum dan benang ke dalam tabung bekas lipstik.
Referensi: NOVA/839/XVII/28 Maret 2004
0 komentar :
Posting Komentar